Sabtu, 20 September 2014

Ayam Lelem ( Chicken with Lelem Leaves)



Masakan daging dengan daun lelem adalah masakan khas Manado atau secara umum Sulawesi Utara.  Bumbunya sangat khas Menado, banyak cabe dan daun-daunan aromatik seperti daun jeruk purut, sereh dan tentu saja kemangi. Daun lelem sendiri tidak banyak dijumpai di luar daerah ini, hanya saja kebetulan teman saya memberi tanaman daun lelem (saya google-google nama latinnya, tidak berhasil) dan saya tanam di halaman belakang, sekarang sudah besar. Tanaman ini sangat mudah dibiakkan, hanya melalui stek batang maupun anakan yang akan bermunculan disekitarnya. 

Jika tidak memungkinkan mendapatkan daun lelem, dapat digantikan dengan daun melinjo muda atau kalau anda tinggal di luar negeri bisa diganti dengan curly kale atau savoy cabbage rasanya gak beda jauh, yang penting adalah bumbunya. 

Masakan ini selain enak untuk masakan sehari-hari juga bagus untuk hidangan arisan maupun pesta supaya ada menu baru yang menarik.

This meat dish is originated from Manado (North Sulawesi). It is very hot and aromatic as typical cuisine from this area. Lelem leaves is not easily available out side Sulawesi, you can substitute with young melinjo leaves or if you live abroad use curly kale or savoy cabbage, they taste very similar, the main thing is the seasoning and the paste.


Bahan  /  Ingredients


1 kg ayam, potong-potong kecil, boleh dengan tulang boleh hanya daging (saya memakai daging paha ayam tanpa tulang, potong dadu besar)
1 kg  chicken, cut to in small pieces, with or without bones (I use boneless chicken thigh, cubed)

2 sdt garam 
2 tsp salt

5 jeruk kasturi atau 1 jeruk nipis ambil airnya
5 calamansy lime or Juice of 1 lime

200 g daun lelem yang muda (dapat diganti daun melinjo) iris kasar dan cuci bersih, tiriskan
200 g lelem leaves(or substitute with tip of melinjo leaves, curly kale or even savoy cabbage ), roughly chopped, rinse and drained


2 buah tomat besar, potong dadu
2 large tomatoes, diced

4 sdm minyak goreng untuk menumis
4 tbsp oil for saut�ing

200 ml atau lebih kaldu ayam
200 ml or more chicken broth

Minyak untuk menumis
Oil for saut�ing 


Bumbu yang dihaluskan  /  the paste


15 butir  bawang merah
15 shallots

5 siung putih
5 cloves garlic

10 buah cabai merah
10 red chilli

10 buah cabai rawit
10 bird�s eye chilli

2 cm  jahe
2 cm fresh ginger

2 batang serai, ambil bagian putih
2 stalk lemon grass, use the white part only

garam secukupnya
salt to taste

Daun bumbu / other leaves ingredients


segenggam daun kemangi, atau secukupnya
a handful of lemon basil, or to taste

2 tangkai daun prei, potong 1 cm
2 baby leeks, cut 1 cm long

8 lembar daun jeruk purut
8 kaffir lime leaves

2 batang sereh, memarkan
2 stalk lemon grass, bruised


Cara Membuat  / Preparation

    Remas-remas ayam dengan air jeruk dan garam. Diamkan 15 menit, untuk melembutkan ayam
    Mix well the chicken, lime juice and salt, set aside for 15 minutes, this is to help to tenderise the chicken

      Tumis bumbu halus dengan minyak panas hingga harum.
      Saute the paste on high heat until fragrant

        Masukkan ayam dan bahan lainnya, aduk sekali, tambah kaldu ayam sedikit-sedikit, lanjutkan sampai daging ayam masak
        Add in the chicken and the rest of ingredients, stir occasionally, add the chicken broth gradually, continue cooking until the chicken and the leaves is done and tender

        0 komentar:

        Posting Komentar