• This is Slide 1 Title

    This is slide 1 description. Go to Edit HTML and replace these sentences with your own words. This is a Blogger template by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com...

  • This is Slide 2 Title

    This is slide 2 description. Go to Edit HTML and replace these sentences with your own words. This is a Blogger template by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com...

  • This is Slide 3 Title

    This is slide 3 description. Go to Edit HTML and replace these sentences with your own words. This is a Blogger template by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com...

Selasa, 29 Desember 2015

Tumis Cincang Ayam Pedas ( Stir fry Chilli Chicken)


 
Masakan ayam yang satu ini sangat mudah dibuat dan cepat tapi rasanya lezat terutama untuk kita yang suka pedas. Jenis daging bisa diganti dengan daging lainnya. Saya menggunakan daging paha ayam tanpa tulang karena lebih enak (menurut saya) tapi kalau tidak mau ada leak (lebih sehat) bisa pakai dada ayam. Saya juga lebih suga daging ayamnya dicincang bukan digiling, tapi kalau mau praktis silahkan saja digiling.

Sebenarnya saya membuat masakan ini sebagai pelengkap hidangan "Bubur a la Taiwan", tapi enak juga dimakan dengan nasi panas-panas. Jika sulit mendapatkan Hsao Xing rice wine (bisa di beli Pasar Sambas atau Berastagi Supermarket) bisa diabaikan saja.

Saya sudah beberapa kali memasaknya dan teman-teman sangat menyukainya. Resep ini bisa ditambahkan ke koleksi masakan sehari-hari.

There is nothing to shout about this recipe, it is so simple and quick to make, yet delicious. It is great to serve with rice or congee. You may use the meat of your choice and what is available. Adjust the amount of chilli to your preference, I do like it hot. 

It is better to chopped the chicken, but if minced chicken is more convenience please do so. You can add this dish to your everyday cooking list.

Bahan - Bahan / Ingredients

1 kg dada atau paha ayam tanpa tulang, cincang kasar
1 kg  boneless chicken breast or chicken thigh, roughly minced

1 jeruk nipis
1 lime

1 sdm maizena
1 tbsp corn starch

50 gr water chestnut (beli kalengan), potong dadu kecil
50 gr water chestnut, potong dadu kecil

30 - 40 gr cabe rawit, potong-potong bulat (saya pakai 40 gr, cukup pedas)
30 - 40 gr eye bird chilli, slice vertically (I use 40 gr, it is hot, as I like it)

4 cm jahe segar, rajang halus
4 cm fresh ginger, cut match stick

7 siung bawang putih, memarkan kemudian cincang
7 cloves garlic, bruised and chopped

2 sdm Hsao Xing rice wine
2 tbsp Hsao Xing rice wine

2 sdm kecap ikan
2 tbsp fish sauce 

2 sdm kecap asin
2 tbsp light sauce

1 - 2 sdm saus tiram
1 - 2 tbsp oyster sauce

3 sdm kecap manis
3 tbsp sweet sauce

1/2 sdt minyak widen
1/2 tsp sesame oil

minyak untuk menumis
oil to saut�

1 cangkir air, atau secukupnya
1 cup water or to your fancy

Merica secukunya
Ground black pepper to taste

Cara memasak  /  preparation

Lumuri daging ayam cincang dengan air jeruk nipis, aduk rata
Drizzle the  lime juice on minced chicken, mix well

Taburi tepung maizena, aduk rata, sisihkan, sementara itu
Then sprinkle the corn starch, mix well and set aside

Panaskan minyak, tumis jahe sampai kekuningan
Mean while, stir fry the ginger until golden brown

Masukkan bawang putih cincang, tumis lagi sampai agak kecoklatan
add in the chopped garlic, stir until fragrant and golden

Masukkan daging ayam cincang, aduk sampai ayam setengah masak
Now put the minced chicken, stir until the chicken is half done

Masukkan rice wine, kecap ikan, kecap saus tiram dan kecap manis, aduk rata masukkan air  dan cabe.
add the rice wine, fish sauce, oyster sauce dan sweet sauce, stir for a few seconds then put in the water and chilli

Lanjutkan memasak sampai ayam benar-benar matang, terakhir masukkan minyak wijen, aduk rata dan siap dihidangkan sebagai lauk nasi maupun bubur.
Continue to cook until the chicken is thoroughly done, and the last add the sesame oil, mix well and ready to serve with steam rice of congee (rice porridge)


Minggu, 27 Desember 2015

Roti Boy (coffee topping buns)



Siapa yang tidak kenal Roti Boy atau Papa Roti. Setiap kita lewat di depan gerainya pasti tercium harum kopinya. Rotinya yang lembut dan tengahnya yang gurih ditambah topping kopinya yang renyah, makan satu tidak cukup. Ini roti favorit saya.

Sudah beberapa resep saya coba untuk mendapat hasil yang mirip dengan aslinya, baru kali ini dapat yang mirip, walautidak sama persis, karena jenis tepung dan cara pegolahan yang berbeda. Untuk resep topingnya saya contoh dari House of Anne sedangkan untuk resep rotinya saya contoh dari Christine's recipe. Resep sedikit saya rubah, untuk jumlah kopi instant saya tambah  dan juga pasta mocha supaya lebih harum. Christine's recipe menggunakan bread maker, saya menggunakan manual supaya banyak orang bisa mencobanya.

Saya sudah cukup senang dengan hasil ini dan sudah beberapa kali membuatnya.


Bahan untuk topping / Coffee Topping Ingredients

200 gr butter (mentega) temperatur ruang, saya pakai salted butter merek Anchor
200 gr butter, room temperature, I use Anchor salted butter

160 gr gula tepung
160 gr icing sugar

3 telur, kocok lepas
3 lightly beaten eggs

4 sdt kopi instan dilarutkan dalam 1 sdt air
4 tsp instant coffee dissolved in 1 tbsp water
1/2 sdt pasta mocha (optional)
1/2 tsp mocha paste (optional)

sedikit bubuk kayo manis (optional)
a pinch of ground cinnamon (optional)

200 gr tepung terigu Segitiga Biru
200 gr all purpose flour


 Cara membuat / Method

Kocok mentega dan gula sampai adonan putih dan mengembang. 
Beat the butter and sugar until the mixture is light and fluffy.


Masukkan telur sedikit demi sedikit, masukkan campuran kopi dan paste mocha, saring tepung dalam adonan dan kocok sampai rata. Masukkan dalam kantong plastik segitiga, lalu kulkas.
Gradually beat in eggs. Mix in coffee mixture and mocha paste. Sift flour onto mixture and mix until combined. Put in piping bag. Refrigerate the mixture.

Untuk Isi / The filling

100 - 200 gr unsalted butter dan tambahkan sedikit garam, potong kotak-kotak  10 - 20 gr, tergantung besar lubang roti yang anda inginkan, makin banyak butter makin besar lubangnya.
100 - 200 gr unsalted butter and add a some salt, cut into 10 - 20 gr, depend on the size of hollow space, the more the butter the bigger the hollow space in the middle ( I just use 10 gr )

Metode tangzhong

Bahan untuk tangzhong / Ingredients of tangzhong 

50 gr tepung Cakra kembar
50 gr  bread flour

250 ml air (dapat diganti dengan susu)
250 ml water (could be replaced by milk)

Membuat tangzhong /Method of making tangzhong:

Campur tepung dengan air sampai tidak ada gumpalan. Masak dengan api sedang, aduk terus agar tidak gosong dan melekat
Mix well flour in water without any lumps. Cook over medium-low heat, stirring consistently to prevent burning and sticking.

Adonan akan mengental. Jika dasar panci sudah mulai tampak sewaktu diaduk, adonan sudah siap. Matikan kompor.
The mixture becomes thicker. Once you notice some �lines� appear in the mixture for every stir you make with the spoon. It�s done. Remove from heat.

Masukkan dalam mangkok bersih, tutup dengan plastik. Sisihkan sampai ke temperatur ruang.
Transfer into a clean bowl, cover with a cling wrap. Set aside to room temperature.

Ambil adonan sesuai dengan resep ( resep tangzhong di atas cukup untuk membuat 2 resep). Sisa tangzong bisa disimpan dalam kulkas untuk beberapa hari. Jika ingin menggunakan sisa tangzong dari kulkas, biarkan kembali ke temperatur ruang sebelum dicampur dengan bahan lainnya.
Just measure out the amount you need (the mixture above should enough for two recipe).The leftover tangzhong can be stored in fridge up to a few days, this chilled tangzhong should return to room temperature before adding into other ingredients. )

Bahan untuk roti / Ingredients of bread:

350 gr tepung terug Cakra Kembar
350 gr bread flour

3 sdm gula
3 tbsp  sugar

1 sdt garam
1 tsp salt

1 telur
1 large egg

1 sdm tepung susu
1 tbsp milk powder

100 - 125 ml susu
100 - 125 ml  milk

120 gr tangzhong ( gunakan setengah dari tangzong yang anda buat diatas)
120 gr tangzhong (use half of the tangzhong you make from above

2 sdt  Fermipan
2 tsp instant yeast

30 gr mentega (suhu ruang)
30 gr butter (at room temperature)

Making the bread

Campur semua bahan kering : tepung, garam, gula, susu bubuk dan fermipan dalam wadah, buat lubang ditengah.
Combine all dry ingredients: flour, salt, sugar and instant yeast in a bowl. Make a well in the center.

Campur semua bahan basah: susu, telur dan tangzhong, kemudian masukkan ditengah-tengah bahan kering
Whisk and combine all wet ingredients: milk, egg and tangzhong, then add into the well of the dry ingredients. 

Uleni sampai terbentuk adonan dan menggumpal, kemudian masukkan butter (mentega). Pada tahap ini adonan sangat lembek (gunakan mesin roti atau mixer  seperti Bosch atau kitchen aid kalau ada)
Knead until you get a dough shape and then knead in the butter.  it would be quite messy at this stage (use bread maker or standing mixer if you have any)

Pindahkan adonan ke permukaan yang ditaburi tepung, lanjutkan menguleni sampai adonan halus (tambahi tepung sedikit demi sedikit bila perlu), elastik dan tidak lengket
Transfer a floured work top, continue kneading until the dough is smooth, not sticky and elastic (add flour gradually if necessary).

Lama menguleni tergantung: kekuatan dan cepatnya. (kira-kira 20 menit)
The time of kneading all depends on how hard and fast you knead (approximately 20 minutes)

Bentuk adonan seperti bola. Masukkan kedalam wadan dan tutup dengan kain lembab atau plastik. Biarkan mengembang sampai dua kali besarnya, kira-kira 45 menit.
Knead the dough into a ball shape. Place in a  bowl and cover with a wet towel or cling wrap. Let it proof until doubled in size, about 45 minutes 

Keluarkan ke atas meja yang telah ditaburi tepung. Bagi adonan menjadi masing-masing 30 - 50 gr (sesuai besar roti yang diinginkan). Gulung masing-masing baging menjadi seperti bola, tutupi dan biarkan mengembang selama 10 menit
Transfer to a clean floured surface. Deflate and divide the dough into  30 - 50 gram portions. Roll each portion in to a ball and then cover and set aside and proof for  10 minutes.

Kempeskan satu adonan bola dan letakkan 1 potongan butter ditengah adonan
Flatten a ball of dough and place a  portion of butter into the center of the dough.

Bungkus butter dengan adonan sampai benar-benar tertutup. Pastikan tertutup dengan rapat agar butter tidak meleleh dan keluar dari roti sewaktu dipanggang, karena lubang ditengah roti yang menjadi ciri khas roti boy tidak akan terbentuk. Gulung menjadi bentuk bola dan letakkan di atas loyang yang telah diminyaki. Biarkan roti  mengembang selama 45 menit.
Gather the edges and pinch to seal. Make sure it is well sealed, or the butter will melt and escape from the bun, leave no hollow space in the middle as a signature for this roti boy. Roll  into  ball shape and place on a greased baking tray. Proof the buns for 45 minutes.


Masukkan campuran topping kedalam piping bag (kantong plastik) dan tekan dengan arah spiral di atas roti.
Put topping mixture into a piping bag and pipe the topping in a spiral pattern onto the buns.

Panggang dalam oven yang telah dipanaskan 180 C selama 12 -15 menit, atau sampai roti sedikit kecoklatan. Terlalu lama akan membuat roti menjadi kering.
Bake in a pre-heated 180 C  oven for 12-15 minutes or until the buns are lightly brown. Over cook will dry the buns

Keluarkan dari oven, pindahkan ke kawat pendingin, tapi tidak terlalu dingin
Remove from the oven, transfer onto a wire rack and let cool but not too long

Sebaiknya dihidangkan dan dimakan selagi hangat.
They are best eaten warm

Sabtu, 26 Desember 2015

Banofee Pie

 Pie (Banofee : Banana and Toffee Pie) yang satu ini tidak umum dan mungkin di Indonesia tidak banyak yang mengenalnya. Saya membuat ini karena anak saya sangat menyukainya, lagian tidak sulit membuatnya, juga gak perlu oven. Saya pikir-pikir ada baiknya saya berbagi dengan pembaca mana tau ada yang tertarik untuk mencobanya, yang pasti anak-anak akan menyukainya.

Kalau bisa butter (mentega) jangan diganti dengan margarin karena rasanya akan sangat berbeda. Saya lebih suka menggunakan salted butter tapi unsalted juga ok, tambahi sedikit garam. Saya pakai Elle et Vire tapi Anchor juga enak.

Ingredients:

Untuk bahan dasar pie / For the base:

100 gr Butter - melted
100 gr Mentega, lelehkan

250 gr  Digestive biscuits 
250 gr Digestive biscuit dapat diganti dengan biscuit pilihan anda

Untuk karamel / For the caramel: 

100 gr mentega
100 gr  Butter 

100 gr gula putih atau gula palem
100 gr  brown soft sugar or granulated sugar

1 kaleng susu kental manis (untuk rasa karamel yang lebih dalam, rebus SKM kalengan dalam panci selama 1 jam, harus selalu terendam, tambahi air jika perlu. Buka setelah kaleng benar-benar dingin. Kalau tidak mau ribet, proses ini bisa ditiadakan)
1 tin Condensed Milk 

Topping

4 - 6 pisang berukuran kecil (Bisa pakai 6 - 8 pisang berangan)
4 - 6 small bananas 

250 ml whipping cream atau non dairy cream, kocok
250 ml whipping cream or non dairy cream,  whipped 

bubuk coklat untuk taburan atau coklat parut untuk hiasan.
Cocoa powder  for dusting or grated chocolate for decoration

Air dari 1 lemon
Juice from 1 lemon

You will also need:

20cm (8�) loose-bottomed cake tin, greased and based lined 
cetakan pie ukuran 20 cm atau 8 inchi

Cara memasak / Method:

To make the base / membuat dasar pie

Hancurkan biskuit (seperti tepung panir tapi tidak terlalu halus) bisa gunakan blender bisa juga dengan gilingan (lihat gambar)
Process the biscuits until like fine crumbs then tip into a bowl. 

Masukkan mentega cair, kemudian campur rata
Stir in the melted butter.

Tekan campuran biskuitnya dari dasar cetakan dan juga camping cetakan, kira-kira setingga 4 cm
Press the mixture into the base and 4cm up the sides of the tin. 

Dinginkan dasar pie  dalam kulkas, semenara membuat isinya
Chill the base while you make the filling. 

 Membuat isi  / To make the filling: 

Masukkan mentega dan gula kedalam panci anti lengket, masak dengan api kecil, aduk sampai mentega meleleh dan gula larut
Place the butter and sugar into a non-stick saucepan over a low heat, stirring until the butter melts and the sugar dissolves. 

Masukkan susu kental manis dan didihkan dengan api kecil, aduk terus sampai terbentuk caramel ( 10 - 15 menit)
Add the condensed milk and bring gently to the boil, stirring continuously to make the caramel (10-15 mins). 

Setelah mengental, matikan api. Dinginkan sedikit, kira-kira 5 menit
As soon as it thickens, remove from the heat. Let it cool slightly, about 5 minutes

Masukkan campuran susu ke dalam dasar pie, kemudian masukkan kulkas lagi selama 1 jam, sampai memadat.
Spread the filling over the biscuit base, cool, and then leave to chill for about 1 hour, until firm. 

Keluarkan pie dari cetakan dan letakkan di atas piring penghidang
Remove the pie from the tin and place on a serving plate. 

Pisang di potong-potong miring, tetesi dengan air lemon, susun diatas pie, kemudian letakkan krim kocok di atasnya.
Slice the bananas, drizzle the lemon juice over it.  Arrange the banana on the toffee base then top with the soft whipped cream 


Untuk melengkapi dekorasi, taburkan bubuk coklat atau coklat parut.
To finish the decoration sprinkle chocolate powder or grated chocolate

Selasa, 22 Desember 2015

Kwe Tiau Goreng Penang ( Fried Flat Rice Noodles Penang Style)


Kwe tiau yang paling populer di Medan hampir semua ada di Jl S. Parman. Yang paling lama kwe tiau Ateng, kemudian ada kwe tiau Kerang (besar porsinya dan enak) dan favorit saja adalah Kwe tiau Ong, kwe tiau beras buatan mereka sendiri, dimasak dengan api arang, extra harum. Rasanya memang enak dan pas. Harganya relatif lebih mahal dibanding tempat lainnya, porsinya cukup untuk saya tapi tidak cukup untuk kebanyakan orang. Tapi ketiga tempat kwe tiau tersebut menjual kwe tiau goreng Medan.

Kwe tiau goreng, a la Penang juga sangat populer di Medan, rasanya yang gurih dan pedas sangat sesuai dengan lidah orang Medan. Resep di bawah ini hanyalah sebagai bumbu dasar, bisa ditambah atau dikurangi. Umumnya orang berjualan selalu memakai penyedap, itulah yang membuat perbedaan besar antara mie buatan rumah dan yang dibeli. Yang dibeli lebih enak karena diberi cukup penyedap (vetsin / msg), kalau anda tidak keberatan boleh ditambah sedikit, tapi kalau tidak mau sebenarnya dalam saus tiram sudah mengandung penyedap. Begitu juga dengan campurannya, buat dengan bahan yang tersedia di rumah atau gunakan bahan kesukaan anda, udang, bakso, cumi dan kerang atau semuanya. Jumlah cabe juga tergantung kesukaan anda, kalau suka pedas tambahi cabe merahnya, kalau kurang suka bisa ditiadakan, tapi harus ada cabe keringnya, supaya tetap khas kwe tiau Penang.

Kalau suka dan sering membuat kwe tiau Penang, campuran cabe dan campuran kecap bisa dibuat dalam jumlah besar, kemudian disimpan dalam kulkas, siap untuk digunakan kapan saja.


Bahan -Bahan / Ingredient

500 gr kwe tiau segar
500 gr Kway Teow (fresh flat rice noodles )

Minyak untuk menumis
Oil for saut�ing

Isi / condiment

150 - 250 gr tauge  (saya suka banyak tauge)
150 - 250 gr Bean Sprouts ( I like to have lots of bean sprouts)

4 - 5 siung bawang putih, memarkan kemudian cincang
4 - 5  clove garlic, bruised and finely minced

100 gr kerang masak kupas (bisa gunakan yang mentah, kerang bulu atau kerang batu )
100 gr cooked cockles (if you wish you can use the raw ones)

75 gr cumi, potong bulat
75 gr squid, cut into rings

75 gr bakso ikan,
75 gr fish ball

100 gr udang kupas
100 gr peeled prawns

2  telur bebek
2 duck eggs

2 - 3 daun bawang (atau segenggam kecil daun kucai) dipotong 2.5 cm
2 - 3 spring onion, cut  2.5 cm length

3 - 4 sdm campuran cabe, atau secukupnya (lihat resep)
3 - 4 tbsp chilli mixture, or to taste (see recipe).

3 - 4 sdm campuran kecap, atau secukupnya (lihat resep)
2 -3  sdm soy sauce mixture, or to taste


Resep Campuran kecap / Soy Solution recipe

2 sdm kecap ikan
2 tbsp fish sauce

2 sdm kecap manis
2 tbsp sweet soy sauce

2 sdm kecap asin
2 tbsp light soy sauce

2 sdm saus tiram
2 tbsp oyster sauce

 bubuk merica secukupnya
 white pepper powder to taste

Resep campuran cabe / chilli mixture recipe

30 gr cabe kering, rendam air hangat sampai lembut
30 gr  dried Chillies, remove seeds, soaked in warm water till soft,  drain dry.

3 cabe merah
3 red chillies

3 siung bawang putih
3 clove garlic

3 bawang merah
3 shallots

1 sdt terasi
1 tsp  shrimp paste

1/2 sdt garam, atau secukupnya
1/2 tsp salt or to taste

1 sdt gula
1 tsp sugar.

1/2 sdt
1/2 tsp white pepper powder.

2 sdm minyak
2 tbsp oil

air secukupnya
enough water

Membuat campuran cabe/Making chilli mixture

Masukkan semua bahan dalam blender, tambahkan air secukupnya, blender sampai halus
Put all ingredients in a blender and add enough water to make  wet paste.

Didihkan campuran cabe, lanjutkan memasak dengan api kecil - sedang selama 5 - 10 menit,  aduk sekali-sekali sampai berwarna gelap dan harum, benar- benar masak atau sampai tidak terasa cabe mentahnya.
Bring the paste to the boil over low - medium  heat, simmer for 5-10 minutes, stirring occasionally until paste turns dark, fragrant and well done, no more raw taste of chilli

Sisihkan sampai benar-benar dingin dan gunakan seperlunya, sisanya dapat di kulkas
Leave to cool completely and use as required. The extra can be refrigerated or freeze 

Menggoreng / Frying Noodles:

Panaskan wajan (kalau ada yang tebal) sampai hampir berasap. Masukkan minyak secukupnya kemudian masukkan udang, cumi dan bakso udang, aduk-aduk sampai setengah masak.
In heavy bottom wok, heat till almost smoking. Add some oil, follow by prawns, squid and fish ball,  stir well until half done 



Masukkan bawang putih,( api masih besar), aduk-aduk sampai harum kemudian masukkan tauge.
Add the garlic, stir well until fragrant,  still over high heat now the bean sprout

Masukkan kwe tiau, campuran cabe dan campuran kecap secukupnya, aduk rata dan rasakan jika perlu ditambah bumbu
Add noodles, chilli sauce (amount to your desire) and soy solution, keep stirring, taste if  it needs more seasoning

Sisihkan kwe tiau kesamping, tambahkan 1 - 2 sdm minyak ditengah wajan tunggu sedikit panas, masukkan telur dan aduk-aduk sampai setengah masak.
Push noodles to the side of wok, add 1- 2 tablespoons oil in centre of wok and scramble the eggs half done.


Campur telur dan kwe tiau, rasakan lagi, bila perlu bisa ditambah kecap asin atau garam
Bring noodles and eggs together. Check seasoning, adjust with more light soy or salt to taste, if necessary.

Sekarang masukkan kerang dan daun bawang
 Now add in cockles and spring onion 

Aduk-aduk lagi sebentar, dan segera hidangkan
 Give the noodles a few quick stir and serve immediately.

Senin, 21 Desember 2015

Kacang Tanah Masak Kecap (Braised Peanuts)



Sudah lama saya ingin berbagi cara memasak kacang tanah kecap yang lembut ini, yang dulu pernah sangat populer, menjadi makanan pembuka di kebanyakan restoran Cina. Dulu saya pikir sulit untuk membuatnya, makanya banyak teman-teman yang tidak mau susah payah, membeli yang kalengan saja. Ternyata sangat mudah membuatnya dan tidak ada rahasia, hanya perlu waktu yang panjang saja.

Pada umunya resep kacang ini menggunakan bubuk ngohiong (five spice) tapi saya hanya menggunakan bumbu utuh saja yang merupakan bumbu pokok ngohiong, karena saya suka kuah yang bersih dan rasanya pun tidak berbeda. Seperti masakan  apapun yang bukan kue, bumbu ini hanyalah panduan, kita bisa menambah, mengurangi atau berimprovisasi, untuk mendapatkan rasa yang anda inginkan. Yang paling pending adalah cara dan lama waktu memasak untuk mendapatkan tekstur yang tepat.

Kacang ini saya masak sebagai salah satu pelengkap hidangan "Bubur Taiwan" yang saya buat untuk teman-teman, mereka sangat menyukainya baik dari segi rasa maupun tekstur.

Kacang tanah segar mentah di Medan dapat di beli di pasar Kampung Keling (Jl Muara takus) dan juga pasar Beruang. Ukuran kacangnya tidak sebesar yang seperti di dalam kaleng, tapi tidak ada beda dalam rasa.

Bahan - Bahan / Ingredients

500 gr kacang tanah segar kupas
500 gr raw peanut

3 cm kayu manis
3 cm cinnamon

3 buah bunga lawang
3 star anise

3 - 4 cengkeh
3 - 4 cloves

4 siung bawang putih, memarkan
4 cloves garlic, bruised


1 sdm merica hitam utuh
1 tbsp whole black pepper corn

30 gr gula batu atau 3 sdm gula pasir ( atau secukupnya)
30 gr rock sugar or  3 tbsp granulated sugar (or to taste)

4 - 5 sdm kecap manis, atau secukupnya
4 - 5 tbsp sweet soy sauce or to taste

3 sdm kecap asin
3 tbsp light soy sauce

1 sdm jam jeruk atau kulit jeruk, optional
1 tbsp marmalade or orange peel, optional

1 sdm saus tiram (optional)
1 tbsp oyster sauce (optional)

garam secukupnya
salt to taste

1250 ml air, atau sampai air menutup kacang ditambah kira-kira 1 cm 
1250 ml water, or until enough water to cover the peanuts plus or plus 1 cm above 

Cara memasak / preparation

Masukkan semua bahan ke dalam panci presto, saya pakai presto listrik. Tekan tombol tendon/ bean. Setelah habis waktu memasak biasanya akan loncat ke tombol keep warm, biarkan selama 1 jam untuk mendapatkan tekstur yang lembut.
Jika menggunakan presto di kompor, masak 15 - 30 menit, tergantung jenis presto dan tekstur yang anda inginkan. Saya suka yang lembut sekali. (seperti kalau beli kalengan).
Bisa juga menggunakan panci biasa (tapi kalau bisa yang bawahnya tebal), masak dengan api kecil - sedang, selama 2 - 3 jam. Aduk sekali-sekali, tambahi air jika perlu.
Bisa dihidangkan hangat atau temperatur ruang, tapi untuk mendapatkan rasa yang maksimum biarkan beberapa jam atau lebih baik menginap sebelum dihidangkan.

Add all ingredients in a pressure cooker, I use the electric one. Press tendon / bean button. When the cooking time finish the button will change into keep warm. Leave for another 1 hour to get a soft texture
If you use conventional pressure cooker, cook for 15 - 30 minutes, dependent on the type of your pressure cooker as well as the desired texture.
You can use a slow cooker or heavy bottom pot. Cook on low - medium heat for 2 - 3 hours, stir occasionally and you may need to add some water, until you get the peanuts cook thru and achieve the texture you want it.

Serve warm or room temperature, to get the maximum taste and flavour, serve a few hours later or leave overnight.