This is the simple meat balls with tomato sauce that most children will love. If the adults want to enjoy this dish and like it hot, put a dash of tabasco or even chili powder to give it a bit of kick.
Easy to make and freeze well. Good for children party and we can make it a day earlier and just boil the pasta nearer the time.
Ini sebagai variasi spaghetty bollognaise, bola-bola daging dengan saus tomat disukai anak-anak. Jika orang dewasa ingin menikmati hidangan ini, beri sedikit tabasco atau cabe bubuk, supaya rasanya mantap.
Mudah di buat dan bisa di freezer. Bagus untuk menu pesta ulang tahun anak-anak, kita bisa membuatnya sehari sebelumnya dan masak pastanya sebelum waktu makan.
Meat ball ingredients / bahan bola-bola daging
500 gr daging sapi atau dada ayam, dihaluskan
500 gr lean beef or chicken breast, minced
200 gr wortel, di parut sawut halus
200 gr carrot, grated
1 bawang bombay besar, cincang halus
1 large onion, finely chopped
4 siung bawang putih, cincang halus
4 cloves garlic, finely chopped
2 sdm tepung maizena
2 tbsp corn starch
2 batang daun seledri, rajang
2 sprigs of celery, sliced
merica dan garam secukupnya
salt and pepper to taste
4 sdm minyak untuk menumis
4 tbsp olive oil for saut�ing
3 tbsp Tepung terigu untuk pembalut
3 tbsp all purpose flour
Minyak untuk menggoreng
Oil for frying
Cara membuat / preparation
Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan wortel aduk sampai masak, dinginkan sebentar
Saute the onion and garlic till fragrant, add in the carrots continue cooking until done, set aside to cool
Aduk semua bahan sampai rata.
Mix well all ingredients
Bentuk bola-bola dengan diameter 2 - 3 cm, gulung dalam tepung terigu, goreng dengan minyak sedang. Sisihkan
Make balls 2 - 3 cm diameter, roll the meat ball on the flour, fry on medium heat. Set aside
Saus / the sauce
4 tomat besar, parut
4 large tomatoes, grated
4 sdm saus tomat ( atau 2 sdm tomato puree)
4 tbsp tomato ketchup ( or 2 tbsp tomato puree)
1 bawang bombay besar ( atau 2 kecil), cincang halus
1 large onion (or 2 small ones), finely chopped
8 siung bawang putih, cincang halus
8 cloves garlic, finely chopped
5 sdm minyak zaitun (atau minyak goreng biasa)
5 tbsp olive oil ( or other cooking oil)
4 bay leaves ( tidak usah pakai kalau tidak ada)
4 bay leaves (omit you don't have any)
1 sdm mixed herb (tidak usah pakai kalau tidak ada)
1 tbsp mixed herb (omit it isn't available)
400 ml air (atau secukupnya)
400 ml water (or as necessary)
Garam dan merica hitam secukupnya
Salt and black pepper to taste
Cara membuat / preparation
Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan mixed herb aduk sebentar kemudian masukkan tomat.
Saute the onion and garlic till fragrant, add mixed herb, stir and put in the tomatoes
Masak dengan api sedang sampai mengental, masukkan bola-bola daging aduk dan masukkan air, biarkan mendidih.
Continue cooking on medium heat until reduced then put in the meat balls stir for a minute than pour in water, bring to a boil
Kecilkan api dan tutup panci. Lanjutkan memasak kira-kira satu jam, sekali-sekali diaduk.
Turn the heat down, cover the pan, simmer for 1 hour, stir occasionally
Setelah satu jam saus akan berkurang dan mengental.
After an hour the sauce will reduced and intensified, it is now ready.
Sajikan dengan spaghetty, parut keju parmesan diatasnya.
Serve with pasta and grated parmesan cheese.
0 komentar:
Posting Komentar