Rabu, 23 Juli 2014

Membuat Bakso Kenyal dan Mudah / Making Springy and Easy Bakso


Sewaktu berkunjung ke rumah teman saya Darmini (tinggal di Inggris), dia membuat makan siang (makanan Indonesia) untuk kami, salah satunya adalah bakso. Tidak mudah memasak masakan Indonesian di tanah rantau, sering kita harus mencari bahan pengganti dengan apa yang tersedia di dekat tempat tinggal kita. 
Ketika memakan bakso yang memang kelihatan lezat dan memang rasanya enak,  kami kagum ternyata baksonya kenyal seperti yang umumnya kita makan di Indonesia.

Resep bakso ini adalah darinya, yang telah mencoba beberapa kali dengan beberapa resep berbeda, dan beberapa kali gagal juga, akhirnya menciptakan resep ini. Bakso ini menggunakan daging sapi dan dada ayam, tidak menggunakan stpp tetapi menggunakan baking powder, yang tersedia hampir disemua toko. Biasanya menggunakan tepung kanji tapi karena sulit didapat, diganti dengan tepung maizena (corn flour) yang lebih juga dijual dimana-mana. Menggunakan telur sebagai perekat. Syaratnya semua bahan harus dingin, diuleni dan dibanting untuk memadatkan adonan. 

Untuk mencari daging sapi segar tidak mudah, sedangkan daging sapi giling selalu tersedia di supermarket terdekat. Daging giling selain mudah didapat juga praktis karena tidak perlu lama memblendernya. Daging giling dari toko atau supermarket biasanya mengandung lemak dan juga urat, oleh sebab itu tekstur bakso myang dihasilkan akan seperti bakso urat, cocok sekali kalau kita kebetulan suka bakso urat, tapi jika menyukai tekstur lebih halus, sewaktu meblender (mencampur) daging sapi giling dan daging ayam giling beserta bahan-bahan lainnya sebaiknya sampai agak halus. Tetapi tekstur yang dihasilkan tetap tidak seperti jika menggunakan bahan dari daging murni. 

Akhirnya saya mencoba dirumah dengan resep yang sedikit dimodifikasi (resep dibawah ini), hasilnya bagus dan saya cukup puas mengingat memakai bahan yang seadanya. Silahkan bereksperimen.


Bahan yang diperlukan / you will need

230 gr daging sapi giling
230 gr mince beef

140 gr dada ayam, giling
140 gr chicken breast, minced

1 siung besar bawang putih
1 large clove garlic

1 - 1 1/2  sdt garam
1 - 1 1/2  tsp salt

1 - 2 sdt  minyak
1 - 2 tsp  oil

40 gr tepung kanji atau maizena
40 gr tapioca flour or corn flour

1 butir telur
1 egg

1/2 sdt baking powder
1/2 tsp baking powder

1/2 sdt merica
1/2 tsp pepper

Bubuk kaldu ayam secukupnya (optional)
Chicken stock powder / cube to taste (optional)

Cara membuat / preparation

Giling bawang putih, garam dan merica
Ground the garlic, salt and pepper

Giling dada ayam
Mince the chicken breast

Masukkan semua bahan ke dalam blender, hidupkan mesin selama 1 menit atau sampai tercampur rata (atau lebih lama jika ingin tekstur bakso yang lebih halus)
Put all the ingredient in food processor or blender, pulse to start with, then on for 1 minute or until well mixed (or longer if you prefer a smoother bakso texture)

Istirahatkan adonan dalam kulkas selama  sekurangnya 30 menit.
Rest the dough in the fridge for at least 30 minutes

Sementara itu didihkan air dalam panci, kemudian kecilkan api, sehingga tidak mendidih lagi (kira-kira 70 - 80 C)
Meanwhile boil the water in a pan, then low the heat into a simmer (70-80 C)

Keluarkan dari kulkas. uleni sebentar kemudian, Banting adonan 20 - 30 kali (sampai agak kalis) adonan bakso ini dibulat-bulatkan dengan menggunakan tangan dan diambil dengan sendok. Ukuran daging disesuaikan dengan selera, bisa besar, kecil, atau sedang, ini memerlukan latihan, awalnya kurang bagus...., tapi setelah berlatih akan menjadi sempurna.
Bring the dough out of the fridge. Knead the dough for short while then grab and smash on working top  for 20 - 30 times. Make  small balls or the size you prefer from the dough by pressing it in your hand and than scoop with spoon. This is not easy,....practice makes perfect. Or just use two spoons.

Bola-bola daging yang terbentuk langsung dimasukkan ke dalam panci
Put the meatballs in the pan.


Bila sudah terapung dalam air, bola-bola bakso ini diangkat. Bila akan dikonsumsi langsung, bakso tersebut didinginkan sebentar, lalu direbus lagi sampai matang (sekitar 10 menit).
The meatballs are ready, when they are floating. If you wish to consume immediately,  cook for further 10 minutes

Related Posts:

  • Ayam Sisit (Balinese Shredded Chicken)Banyak versi resep ayam sisit tapi resep yang ini adalah resep Ibu Putu yang sedikit saya modifikasi. Ini adalah salah satu hidangan prasmanan yang dihidangkan sewaktu kami berkunjung ke Sei Liput, perbatasan Aceh dan Su… Read More
  • Roulade Daging Isi Telur ( Beef Roulade with Eggs)Kalau sudah bosan menggoreng, menggulai, merendang ayam atau daging, roulade menjadi salah satu alternatif cara mengolahnya. Roulade dapat dihidangkan dingin maupun hangat dengah saus maupun salad. Bagus dihidangkan sebagai s… Read More
  • Risol Isi Ragout Ayam (Chicken Ragout Rissoles )There are many rissoles recipe about. The skin and filling varies a lot. I have been looking for a soft and thin skin with ragout filling recipe. After searching and surfing, I eventually found this recipe I just altered it a… Read More
  • Ayam Cipera Original (Karonese Chicken Stew)This dish was actually made last year, only now I have the time to put it together. This recipe was made by ibu Munthe in Bangun Bandar, near Tebing Tinggi. Ibu Munthe demonstrate how to cook this Karonese Chicken Stew or tra… Read More
  • Ngohiong (Five Spice Chicken and Prawn Rolls)Kalau tinggal di Medan, anda tentu mengenal makanan ini. Banyak dijual di pasar bersamaan dengan bakso ikan dan makan daging ikan dan udang olahan lainnya. Enak disajikan dingin (temperatur ruang), tapi saya lebih suka  … Read More

0 komentar:

Posting Komentar